TOUNA (N.MEDIA)- Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Tojo Una-Una mulai menggelar penilain Lomba Desa tingkat Kabupaten Tojo Una-Una tahun 2022.
Tim penilai yang dipimpin langsung oleh Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kabupaten Touna, Alfian Matajeng, langsung memimpin jalanya proses Penilaian lomba Desa yang digelar di Desa Loe, Kecamatan Walea Kepulauan, Kabupaten Touna, Rabu (24/05/2022).
Desab Loe, merupakan salah satu Desa yang mewakili Kecamata Walea Kepulauan untuk menjadi tuan rumah pada penilaian Lomba Desa tingkat Kabupaten Tojo Unqa-Una Tahun 2022.
Dalam kesempatan tersebut, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kabupaten Touna, Alfian Matajeng, dalam sambutanya mengungkapkan, Digelarnya lomba desa ini bertujuan untuk melakukan evaluasi perkembangan dan pelayanan pembangunan kemasyarakatan yang ada di Desa.
“Tak hanya itu, lomba Desa ini juga mendorong dan memberi motivasi kepada Pemerintah Desa dan kelurahan beserta Masyarakatnya untuk berlomba-lomba dan bersaing secara sportif dan positif dalam meningkatkan kualitas penyelenggaraan Pemerintahan, pelaksanaan pembangunan dan pelayanan kepada Masyarakat Desa”Ungkapnya
Alfian juga menabhakan, selain tujuan di atas Lomba Desa juga memiliki tujuan mendorong Pemerintah Desa dan kelurahan untuk menemukan, mengoptimalkan dan mengevaluasi potensi yang ada di wilayahnya mmasing-masing” Ujarnya. Sf
Komentar